/

Salatiga dan Cuaca Panas : Perubahan yang Kita Semua Rasakan

/
1542 dilihat

Cuaca di Salatiga, kota di dataran tinggi Jawa Tengah, akhir-akhir ini panas menyengat dan matahari bersinar terik seakan membakar kulit. Perubahan cuaca seperti ini membuat aktivitas di luar ruangan menjadi tidak nyaman lagi. Tidak hanya siang hari, efek panas juga berlangsung hingga malam hari membuat kita gerah dan berkeringat. Masyarakat Salatiga yang biasanya menikmati cuaca sejuk, kini mendapati diri mereka terpapar panas yang tak terbayangkan. 

Berdasarkan data hasil pengamatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), bahwa tiga daerah di Indonesia yang memiliki suhu terpanas per tanggal 8 hingga 9 Oktober 2023 ada di Pulau Jawa. Suhu maksimum tertinggi pertama dicatat oleh BMKG Stasiun Klimatologi Jawa Tengah, mencapai 37,8 derajat Celsius.

Padahal sebelumnya Salatiga sudah bertahun-tahun dikenal dengan cuacanya yang sejuk dan nyaman. Namun seperti banyak tempat lainnya, Salatiga telah mengalami perubahan iklim yang besar dalam beberapa bulan terakhir. Perubahan suhu di Salatiga tidak hanya menjadi perbincangan sehari-hari warga, namun juga menjadi permasalahan lingkungan yang menjadi perhatian serius. Fenomena ini merupakan bagian dari perubahan iklim global yang tidak hanya berdampak pada Salatiga saja, namun banyak wilayah di dunia. 

Menurut data BMKG dalam beberapa pekan terakhir, suhu udara di Salatiga  mencapai titik tertinggi dalam beberapa tahun terakhir, yakni mencapai 34 derajat Celcius. Kenaikan suhu yang cukup signifikan ini membuat warga merasa tidak nyaman dan melewatkan hari-hari sejuk yang kerap mereka nikmati.

Peningkatan suhu yang signifikan di kota ini merupakan salah satu dampak nyata dari perubahan iklim global dan harus menjadi perhatian bersama. Cuaca yang semakin panas menjadi bukti nyata bahwa planet kita sedang mengalami perubahan besar dan bukan hanya Salatiga yang mengalaminya. 

Penulis: Syawalian Rais Dwi Jayanto
Editor: Reyvan Andrian Kristiandi
Desain/Foto: Imanuel Satya Adi Nugroho/x.com/salatiga_info

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

Previous Story

Pers Mahasiswa: Percaya Atau Tidak?

Next Story

Kesehatan Mental Mahasiswa Pendatang dalam Perjalanan Akademik

0 $0.00